Medan Utama Menang 2-1 Atas Tanjung Balai United, Saktiawan Sinaga Kena Kartu Merah

    Medan Utama Menang 2-1 Atas Tanjung Balai United, Saktiawan Sinaga Kena Kartu Merah

    MEDAN - Pelatih sekaligus pemain Medan Utama, Saktiawan Sinaga mendapatkan kartu merah, usai keluar dari lapangan dan mengejar penonton yang diduga memprovokasi dirinya, Kamis (2/12/2021) Siang.

    Saktiawan Sinaga yang memperkuat tim Medan Utama di kompetisi Liga 3 Asprov PSSI Sumatera Utara Tahun 2021 harus duduk dibangku tribun stadion yang berlaga di stadion Mini jalan Wiliam Iskandar.

    Walaupun Saktiawan Sinaga duduk di bangku stadion, namun Sakti masih bisa mengarahkan anak - anak asuhnya untuk mempertahankan skor yang sudah diraih Medan Utama 1-0.

    Walaupun bermain dalam 10 pemain, Medan Utama mampu menambah golnya menjadi 2-0, dimenit - menit terakhir Tanjung Balai United mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1.

    Akhirnya wasit meniupkan peluit panjang tanda pertandingan babak kedua sudah selesai, skor Medan Utama vs Tanjung Balai United tetap bertahan 2-1.

    Selanjutnya, pertandingan dilanjutkan di Grub J lainnya antara  Victory Dairi vs YOB Belawan dengan skor akhir 1-4.

    Kompetisi Liga 3 Asprov PSSI Sumatera Utara Tahun 2021 diawasi langsung oleh Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Agustiawan, Waka Polsek, AKP K. Tarigan SH dan personil lainnya.

    Kompetisi berakhir dengan aman dan kondusif, serta tetap menjaga protokol kesehatan. (Alam)

    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Brigjen Pol Mardiaz Kunjungan Kerja ke Secapa...

    Artikel Berikutnya

    Tanah Galian C Dibawa Truk Fuso Melalui...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Peparnas XVII Solo 2024

    Ikuti Kami